Copyright © UNOICHI - hai-ladies.blogspot.com - All Rights Reserved 2012. Powered by Blogger.

Tips Mencukur Ketiak Tanpa Iritasi


Tips Mencukur Ketiak Tanpa Iritasi
Tips Mencukur Ketiak Tanpa Iritasi - Kebiasaan mencabut bulu ketiak akan membuat ketiak jadi hitam. Jadi, akan lebih baik jika mencukurnya saja. Namun, terkadang mencukur juga menimbulkan kekhawatiran yang berbeda seperti iritasi, kulit terluka dan bulu menjadi lebih besar dari ukuran awal. Yang pada akhirnya membuat ketiak tidak cantik lagi. Bagi kebanyakan wanita ini menjadi suatu ketakutan yang luar biasa apabila ketiak menjadi hitam. jika ini sedang Anda alami, baca  Tips Mencukur Ketiak Tanpa Iritasi  dibawah ini.

Memilih alat cukur
Saat ini banyak sekali alat cukur yang dijual, sehingga terkadang jadi bingung memilihnya. Langkah pertama memilih alat cukur adalah, jangan gunakan alat cukur pria. Bagaimanapun, alat cukur pria dan wanita telah dibuat berbeda. Kulit wanita jauh lebih lembut dan halus serta tipis ketimbang kulit pria.

Selain itu, pilih alat cukur yang menawarkan pelembab tambahan sehingga saat mencukur, tidak menyebabkan kering pada kulit.

Kapan waktu terbaik mencukur?
Waktu terbaik mencukur adalah ketika kulit dalam keadaan lembab. Hal ini akan membantu mencegah terjadi iritasi atau kulit terluka karena pisau cukur.

Membuat kulit lembab ada caranya, Anda bisa memakai cream cukur, atau mencukur setelah mandi. Biasanya, kulit akan jauh lebih lembab setelah mandi, dan mencukur jadi lebih mudah dan tidak sakit.

Jangan lupa pelembab
Setelah mencukur, jangan lupa mengoleskan pelembab/body lotion. Hindari memakai body lotion yang tinggi alkohol karena akan membuat ketiak Anda jadi bernoda hitam. Lebih baik tidak menggunakan deodorant setelah mencukur, tunggu setidaknya 1-2 jam.

Kapan saat mengganti alat cukur?
Pisau cukur menjadi tidak tajam setelah beberapa kali pemakaian. Jangan memaksa menggunakan pisau cukur yang sudah tidak tajam lagi karena akan mencederai kulit. Lebih baik beli saja yang baru demi kulit cantik Anda.

Semoga Artikel Tentang Tips Mencukur Ketiak Tanpa Iritasi bermanfaat untuk anda. Jangan lupa kunjungi terus hai-ladies.blogspot.com untuk mendapat informasi terbaru.

Posted By : Unknown At: 4:57 AM Categories: